Kawasan Industri Sei Mangkei, Sumatera Utara


a.Letak lokasi Kawasan Industri Sei   Mangkei (KISMK) berada di areal perkebunan kelapa sawit (Raw Material Oriented).
b.Dekat ke pelabuhan Kuala Tanjung milik PT. Inalum maupun PT. Pelindo I. (Direncanakan Pelabuhan PT. Inalum akan diserahkan kepada Pemerintah Indonesia pada tahun 2013)
c.Ada jalur Kereta Api dari Gunung Bayu – Stasiun Perlanaan yang jaraknya dekat dengan KISMK. Sehingga bisa di koneksikan dengan jalur existing ke Pelabuhan Kuala Tanjung.
d.Sejalan program Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI) Pelabuhan Kuala Tanjung akan menjadi Global Hub di Koridor Ekonomi I.
e.Telah ada pabrik kelapa sawit (PKS) milik PTPN III yang dibangun pada tahun 1997 kapasitas 30 Ton TBS/Jam, ditingkatkan menjadi 75 Ton TBS/Jam, yang letaknya jauh dari pemukiman masyarakat umum sehingga masyarakat tidak terganggu oleh polusi. Peningkatan kapasitas PKS didasarkan pada prediksi akan terjadi lonjakan jumlah TBS di kebun-kebun kelapa sawit sekitar Distrik Deli Serdang I-II, Simalungun, dan Asahan hasil re-planting dan konversi tahun 2006. Produksi TBS ini bila dikirim ke PKS di luar Sei Mangkei maka biaya transportasi yang timbul selama lima tahun mulai tahun 2007 mencapai sekitar Rp 177 Milyar.
f.Sumber air cukup tersedia dari sungai Bah Bolon
g.Berada & dekat dengan beberapa PKS (berjarak kurang dari 70 km):
    -  Milik PTPN III  = 165 ton TBS/jam
    -  Milik PTPN IV  = ± 300 ton TBS/jam

    -  Milik Swasta  = ± 104 ton TBS/jam
h.Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW )  :  Perda Kab. Simalungun No. 10 tahun 2012 
i.KEK Sei Mangkei ditetapkan melalui   :   PP No. 29 Tahun 2012 dan diberi waktu tiga tahun untuk pembangunan


j.Masterplan & Renstra  :  Tahun 2011, difasilitasi  oleh Kementerian Perindustrian (Ditjen PPI)
k.Luas lahan  KEK sei Mangkei  :   2002,77 Ha
Tahan Pembangunan  :   Tahap pertama kawasan dikembangkan pada areal seluas 104 Ha.
Tahap kedua akan diperluas menjadi 640 Ha
Tahap ketiga siap untuk dikembangkan menjadi 2002,77 Ha.

l.   Pembangunan jalan  :  Terbangunnya ruas jalan Pematang Siantar - Tiga Runggu di Kabupaten Simalungun sepanjang ± 13 Km   
m.  Pembangunan Jalan kereta api  :  Jalan Kereta Api dari  St.Perlanaan ke KISMK 2.95 Km

Tidak ada komentar:

Posting Komentar